Kamis, 20 Februari 2014
Browse Manual »
Wiring »
adalah
»
kehidupan
»
musik
»
nyanyian
»
Musik Adalah Nyanyian Kehidupan
Semoga bermanfaat dan Teruslah Berkarya
Musik Adalah Nyanyian Kehidupan
Musik adalah nyanyian kehidupan. Hidup ibarat alunan musik yang sesekali bisa naik diwaktu lain bisa turun. Keindahan irama dalam musik menjadi catatan bahwa hidup memang akan menjadi indah apabila kita mampu menata irama ditengah gelombang kehidupan. Meski musik bukanlah jiwa yang hidup tapi ia mampu menghidupkan jiwa yang tengah kosong dan gundah gulana. Terkadang ketika kita kehabisan kata-kata untuk berbicara maka musik adalah tempat curahan rasa, sesekali tercipta nada lirih dilain hari nada hentak dan gemuruh menyelimuti ruang waktu.
Hidup tanpa musik adalah hampa dan itu berarti kematian. Seperti itu juga jiwa kita, ia tetap mengelana, tidak bisa diletakkan pada satu tempat, sebab jiwa butuh pembaharuan meski harus dihadapkan pada gelombang, tapi ia butuh pembelajaran agar tetap hidup dan jauh dari kehampaan. Tiada hari tanpa musik dan tiada hari menciptakan irama baru bagi jiwa yang hidup. Sekalipun manusia tak mampu menciptakan kesempurnaan nyanyian hidup, namun ada nada dan suara lain yang mampu menghibur dan menghidupkan jiwa-jiwa yang rapuh dan sakit, dan itu adalah suara Tuhan.
Tuhan tahu kita butuh penyegaran,pembelajaran dan jutaan harapan untuk terkabulkan. Sayangnya kita sering tidak tahu bahwa IA telah memakbulkan harapan lewat nada-nada indah,lirih dan irama hentakan. Kita tak harus selalu mengkonsumsi irama keras dan cadas, kita juga tak mungkin senantiasa diiringi lagu mendayu menghanyutkan jiwa. Kita butuh keduanya, agar tercipta keseimbangan alunan hidup yang menghasilkan nada-nada indah sebagai penghangat jiwa.
Musik tetap menjadi bagian kehidupan. Iramanya adalah nyanyian jiwa. Lewat musik kita berkarya, kita butuh irama, berdansa menghayati nuansa hidup yang entah kita ciptakan sendiri atau melalui karya orang lain sebagai pembelajaran dalam meniti kehidupan. Meski kita tak mampu menghasilkan nada indah bagi orang lain, paling tidak kita masih bisa berkarya untuk diri sendiri sembari berharap bahwa suatu saat kita akan mampu menghasilkan karya terindah buat sesama manusia.Tetaplah berkarya, meski tak sempurna karena kita memang tidak pernah sempurna, dan tetaplah yakin bahwa ada tangan Tuhan yang akan menyempurnakan karya kita. Bukankah Tuhan selalu menunggu karya terindah dari hambaNYA.
Semoga bermanfaat dan Teruslah Berkarya
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar