Minggu, 08 Desember 2013

Browse Manual » Wiring » » » » » » » » » Cara Menghilangkan Bau Mulut dengan Buah dan Sayuran

Cara Menghilangkan Bau Mulut dengan Buah dan Sayuran

Bau mulut memang bukan penyakit berbahaya yang dapat menyebabkan kematian. Namun bisa bikin kamu mati kutu dalam pergaulan. Coba bayangkan kalau teman-teman kamu menjauhi kamu karena bau mulut tak sedap yang keluar setiap kali kamu berbicara. Pasti bikin minder. Terlebih lagi kalau kamu sudah mendapatkan predikat sebagai si bau mulut, wah.., ngak banget deh!

Karena itu, rajin-rajinlah membersihkan gigi dan mulut setiap kali habis menkonsumsi makanan yang berbau tajam, misalnya bawang putih. Baca: Cara Menggosok Gigi yang Benar.

Selain menggosok gigi dan membersihkan mulut, kamu juga bisa menghilangkan bau mulut dengan bahan-bahan alami seperti buah dan sayuran tertentu. Berikut ini beberapa buah dan sayuran yang bisa kamu gunakan untuk menghilangkan bau mulut seperti dikutip dari Wartanews.

Cara Menghilangkan Bau Mulut
1. Buah Durian

Kalau kamu ngga bisa melewati hari tanpa makan makanan yang bisa memicu bau napas tidak sedap, makanlah buah durian setelah menyantap makanan pemicu bau mulut tersebut. Daging buah durian, biji serta kulitnya memiliki aroma kuat. Apalagi, buah durian Durian juga banyak mengandung vitamin B1, vitamin B2, dan vitamin C. Selain itu kandungan kalium, kalsium dan fosfor dalam durian juga bermanfaat bagi kesehatan.

2. Buah Jambu biji

Jambu biji juga memiliki aroma kuat untuk menghilangkan bau mulut tak sedap. Makan 1 atau 2 buah setelah mengkonsumsi makanan berbau.

3. Buah Apel dan pir

Kedua buah ini kaya akan serat, plus mengunyah makanan semacam ini akan membantu mulut memproduksi air liur. Kedua hal ini akan berfungsi sebagai pembersih mulut alami.

4. Daun kemangi

Daun kemangi memiliki aroma harum yang menyengat, sangat ampuh untuk menghilangkan bau mulut. Jika kebetulan makan ikan baker, daun kemangi bisa di kunyah dan sebagian di remas-remas dengan jari agar bau tak sedap di mulut dan tangan hilang.

5. Kayu manis

Batang kayu manis bisa membantu kamu menghilangkan bau tidak menyenangkan dari bawang bombay dan bawang putih. Minyak dari kayu manis juga bisa membunuh bakteri pada mulut agar tidak berkembang lebih banyak.

6. Sayuran dan buah-buahan renyah

Seledri, wortel, apel, dan buah atau sayuran lain yang kaya serat, mampu membantu menjaga kesehatan oral kita. Makanan ini akan meningkatkan produksi air liur, menjaga mulut tetap lembap dan bersih.

7. Lemon

Coba hisap irisan lemon, atau menggigit-gigit kecil pinggiran lemon tersebut. Jika Anda di restoran, bisa pesan air putih dengan potongan lemon di dalamnya, atau lemon tea. Untuk waktu-waktu terdesak, permen dengan rasa lemon juga bisa membantu mengatasi bau mulut.

Nah, ternyata tidak sesulit yang dibayangkan untuk mengatasi bau mulut. Cukup dengan mengkonsumsi buah dan sayuran di atas, kamu sudah siap kembali ke pergaulan dan teman-temanmu. Selamat mencoba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar